Hallo sahabat blessings…
Memasuki bulan Ramadhan, pasti sahabat blessings ingin tampil kece saat momen-momen silaturahmi.
Tak hanya soal wajah atau baju yang harus diperhatikan, tapi juga sepatu dan tas. Terkadang masih banyak langkah yang tidak tepat dalam pencucian sepatu atau tas, lho!. Salah satunya yakni menjemur di bawah sinar matahari.
Ratusan sepatu dan tas sudah biasa dibersihkan olehnya dan tim. Mulai dari sepatu dan tas KW alias palsu, hingga yang bernilai fantastis sampai puluhan juta rupiah.Kepada detikJabar, ia pun cukup percaya diri membeberkan tips untuk para pecinta sepatu dan tas. Sebab, sudah jadi makanan sehari-hari melihat ada kebiasaan yang salah dalam perawatan sepatu atau tas.
Salah satunya, seperti kebiasaan menjemur sepatu yang ditutup tisu di bawah sinar matahari. Konon, jika ditutup beberapa lembar tisu akan menghambat proses warna memudar.
“Kebiasaan ada yang melapis dengan tisu itu enggak ngaruh, karena intinya sinar matahari itu terlalu strong. Sepatu bisa jadi kaku, atau kalau bahannya suede bulunya jadi kering banget dan bisa rontok. Makanya muncul cleaning shoes yang cara pengeringannya enggak pakai matahari,”
papar Naufal. Ia juga menjelaskan, sebetulnya memudarnya warna sepatu atau tas itu adalah hal wajar mengingat usia barang semakin menua.
“Sebetulnya memudar itu wajar, tapi paling enggak kita jadi bisa menjaga umur prima sepatu sampai jangka panjang. Selain itu, umur juga berpengaruh ke midsole yang menguning. Ini enggak bisa dicegah,” ujarnya..
Untuk selengkapnya kujungi artikel aslinya Disini yaa….